Mengapa saya harus mengikuti LK/OK
Saya harus mengikuti LK (Lembaga Kemahasiswaan) karena dalam lembaga ini mengajarkan diri saya untuk menjadi seorang mahasiswi yang mempunyai jiwa kepemimpinan, bertanggung jawab, dan untuk selalu mengasah potensi atau jatidiri sebagai insan yang akademis dalam melaksanakan dan menggapai cita-cita berdasarkan kekeluargaan, kejujuran, dan rasa tanggung jawab. Sebagai mahasiswi saya harus bisa menjadi lebih baik, lebih dewasa dari sebelum-sebelumnya, harus bisa berfikir lebih panjang untuk kedepannya nanti bagaimana dan ketika nanti lulus mau jadi apa,kerja apa. Mau melanjutkan studi lagi atau tidak, semuanya berhubungan dengan masa depan. Mulai kuliah dan seharusnya semenjak SMA harus mempunyai pikiran yang lebih dewasa agar kedepannya tidak menyesal, agar kedepannya bisa menjadi seseorang yang lebih baik karna waktu itu sangat berharga. Jangan pernah menyia-nyiakan waktu walaupun hanya sedetik, waktu itu tidak bisa di putar ulang kebelakang jadi bersikap dewasalah agar di kemudian hari nanti bisa menjadi orang yang berhasil, sukses, membawa nama baik kampus Universitas Widyatama dengan prestasi akademin maupun Non akademik yang bagus dan dengan etika yang bagus juga.
Saya harus mengikuti OK (Organisasi Kemahasiswaan) karena dalam Organisasi Kemahasiswaan ini mengajarkan mahasiswa dan mahaisiwi untuk mengambangkan diri masing-masing, memperluas wawasan, meningkatkan kecendekiawanan, dan integritas kepribadian untuk mencapai tujuan pendidikan tinggi. Organisasi di Universitas Widyatama memakai nama Keluarga Mahasiswa Universitas Widyatama yang selanjutnya di sebut KM Utama. KM Utama merupakan organisasi yang berbentuk kesatuan dan berkedudukan di Universitas Widyatama sebagai kelengkapan non struktual pada Lembaga Pendidikan Universitas Widyatama. KM Utama berasaska kemahasiswaan yang bersifat kekeluargaan, gotong royong, solidaritas, demokratis, dan kecendekiawanan yang selaras dengan Pancasila, UUD 1945 serta bepedoman pada Tri Darma Perguruan Tinggi dan Wawaasan Almamater. Organisasi KM Utama terdiri dari :
Majelis Permusyawaratan Mahasiswa yang selanjutnya disebut MPM berfungsi sebagai Lembaga Tertinggi Legislatif di tingkat Universitas.
Pemerintahan Mahasiswa yang selanjutnya disebut sebagai PEMA Utama adalah Lembaga Tinggi Eksekutif di tingkat Universitas yang dipimpin oleh seorang Presiden Mahasiswa yang selanjutnya disebut Presma.
Senat Mahasiswa Fakultas yang selanjutnya disebut SEMA Fakultas adalah Lembaga Eksekutif di tingkat Fakultas yang dipimpin oleh seorang Ketua Senat Mahasiswa Fakultas.
Himpunan Mahasiswa Jurusan yang selanjutnya disebut HMJ adalah organisasi pengembangan akademik di tingkat jurusan.
Unit Kegiatan Kemahasiswaan adalah organisasi penyalur minat, bakat dan keilmuan mahasiswa dengan tidak melupakan fungsinya dan berada di bawah tanggung jawab Presiden Mahasiswa sebagai pemimpin tertinggi Eksekutif.
UKM saat ini terdiri atas:
KAMI (Keluarga Mahasiswa Islam).
KMK (Keluarga Mahsiswa Katolik).
PMK (Persekutuan Mahasiswa Kristen).
KSM (Kelompok Seni Mahasiswa yang terdi dari: dance, pompom, kabaret, paduan suara).
Tae Kwon Do.
Sepak Bola.
Bulu Tangkis.
Bola Basket.
BSTC (Barongsai team widyatama university).
Tarung Derajat.
English Club
Sentra.
Kewirausahaan.
Resimen Mahasiswa.
Japan Community.
Ada juga tiga atas kepemimpinan dalam Lembaga Kemahasiswaan dan Organisasi Kemahasiswaan yaitu:
Kepemimpinan
Kepemimpinan adalah ilmu dan seni mempengaruhi sekelompok orang untuk melakukan sesuatu demi tercapainya suatu tujuan tertentu.
Pemimpin
Pemimpin adalah pribadi atau individu yang dengan sikap dan perbuatannya serta kelebihannya mampu mempengaruhi seseorang atau sekelompok orang untuk bersama-sama melakukan aktivitas demi tercapainya tujuan.
Ada juga tiga asas kepemimpinan yaitu: ing Ngarso Sung Tulodo, Ing Madya Mangun Karso, dan Tut Wuri Handayani.
Kelompok 43
Nama mentor: Yogi Maulana Yusuf, Tuti Fitria, dan Reqi Rachmawan
Kordiv : Muhammad Rizky Nugraha
Wakordiv : Putri Nabila Noviyanti
Penanggung jawab mentor : Rahma Anjani Khalid dan Wiedhy Rahmadhansyah A

#widyatama #mahasiswa #bandung #prestasi #generasi utama.